Simple Banana Cup Cakes


Dalam rangka mbalikin piring tetangga, jadi balesnya bikinin simple banana cupcake aja deh...
alhamdulillah resepnya benar2 simple. resepi saya intip dari blognya mb Nina Agustina...
terima kasih y mba...resepnya simple sesuai dengan namanya...cuman saya pure margarin mba...alhamdulillah enak bikinnya cepet dan mudah...
Bahan :
  • 75 gr butter
  • 75 gr margarin (IEC full margarin)
  • 150 gr gula halus
  • 1/2 sdt vanilla bubuk
  • 3 butir telur
  • 4 buah pisang, lumatkan (aku pakai pisang raja)
  • 230 gr tepung terigu
  • 10 gr maizena
  • 1/2 sdt baking powder
 
Cara Membuat :
 
- Panaskan oven 170'C. Siapkan cup case
- Campur dan ayak, tepung terigu, maizena dan baking powder. Sisihkan.
- Kocok butter, margarin, gula halus dan vanilla bubuk hingga lembut.
- Masukkan telur satu persatu sambil terus dikocok hingga mengembang dan tercampur rata.
- Masukkan pisang yang sudah dilumatkan, kocok hingga rata. Matikan mixer
- Masukkan campuran tepung, aduk balik hingga tercampur rata. Do not overmix ya.
- Tuang ke dalam cup case hingga 3/4 tinggi cup. Oven hingga matang.
- Angkat dan biarkan dingin

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Bakso Ikan Tuna

Rolade Ikan Tuna

Resep Semur Oncom