Sop Iga kambing
Bahan – Bahan :
- 1 kg iga kambing
- 2500 ml air
- 4 cm jahe, memarkan
- 4 sdm garam
- 2 sdt gula pasir
- 6 sdm minyak untuk menumis
- 5 butir cengkih
- 3 cm kayumanis
- 2 batang daun bawang, iris 1/2 cm
- 1 batang seledri, iris halus
- 8 butir bawang merah
- 8 siung bawang putih
- 1 sdt merica butir
- bawang goreng
- Emping
- Sambal cabai rawit merah
1. potong-potong iga kambing , lalu rebus bersama jahe dan garam dan gulpas
sampai daging kambing empuk. sisihkan.
2. Kemudian, panaskan minyak, tumis bumbu halus bersama cengkih,
kayumanis, sampai harum dan matang.
3. Setelah, masukkan tumisan bumbu ke dalam rebusan iga kambing. Aduk rata
masak sampai bumbu meresap.
4. jangan lupa tambahkan daun bawang. Angkat, lalu masukkan seledri dan
bawang goreng di atasnya.
5. Terakhir Sajikan bersama emping goreng dan sambal cabai rawit merah
Komentar
Posting Komentar